Resep Loenpia, Jajanan Khas Semarang

Wisata Kuliner SemarangSajian loenpia dipadukan teh hangat enak dinikmati kala musim hujan.
Loenpia khas kota Semarang, biasanya dibuat dari gulungan tipis lembar tepung gandum (banyak dijual di pasar swalayan) yang diisi dengan irisan rebung, dan cincangan daging ayam atau udang.

Resep Loenpia, Jajanan Khas Semarang

Camilan ini banyak tersedia di pusat oleh-oleh atau pusat Wisata Kuliner Semarang di Kota Semarang. Loenpia dijual dalam bentuk basah (belum digoreng) dan kering (goreng) dengan harga terjangkau. Namun, jika ingin mencicipi loenpia buatan rumah, tidak ada salahnya mencoba memasak sendiri. Berikut resepnya.

Bahan Kulit Loenpia:
    16 lembar kulit lumpia lokal, siap beli
    1 sdt tepung terigu larutkan dengan 1 sdm air
    Minyak untuk menggoreng

Bahan Isi Loenpia:
    5 siung bawang putih,
    5 butir bawang merah,
    1 batang daun bawang,
    150 g udang kupas,
    100 g daging ayam yang rebus,
    500 g rebung kalengan (iris halus bentuk korek api),
    2 butir telur ayam (tumis orak-arik)
    100 g ebi,
    1 sdm kecap manis
    2 sdm kecap asin
    1 sdm minyak wijen
    1 sdt garam
    1/2 sdt merica bubuk
    75 ml kaldu ayam

Cara Membuat Isi Loenpia:
1. Tumis bawang putih dan bawang merah hingga harum.
2. Masukkan daun bawang yang diiris halus dan udang.
3. Setelah udang berubah warna, masukkan ayam dan rebung.
4. Tambahkan semua sisa bahan, dan masak hingga matang.

Bahan Saus:
    500 ml air
    5 siung bawang putih (cincang kasar)
    1 sdt garam
    75 gr gula merah
    11/2 sdm kecap asin
    3 1/2 sdm tepung maizena, larutkan dengan air

Cara Membuat Saus:
Masak bahan di atas (kecuali tepung maizena) dengan api sedang hingga mendidih. Campurkan larutan tepung maizena, aduk-aduk hingga saus mengental. Angkat dan sisihkan sampai dingin.

Pelengkap:
    Acar mentimun
    Acar cabai rawit
    Lokio

Cara Membuat Loenpia Gulung:
1. Letakkan 2 sdm adonan isi di dalam setiap lembar kulit loenpia.
2. Lalu gulung lumpia dan padatkan.
3. Olesi ujung gulungan pada kulit loenpia dengan larutan terigu.
4. Goreng dalam minyak banyak dan panas hingga berwarna kuning kecokelatan dan tiriskan.
5. Sajikan selagi hangat beserta saus dan pelengkapnya.
(sm)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Resep Loenpia, Jajanan Khas Semarang"

Post a Comment